DOID - PT. Delta Dunia Makmur Tbk

Rp 555

+5 (+1,00%)

JAKARTA - Di penghujung Januari, Selasa (31/1), dua investor PT Modernland Realty Tbk (MDLN) terlihat menambah porsi kepemilikan atas emiten properti tersebut. Investor individu Haiyanto jadi yang pertama dengan membeli 41 juta lembar MDLN, sehingga kepemilikannya naik jadi 9,33%. Tidak hanya itu, PT Panin Sekuritas Tbk juga menambah sebanyak 10,5 juta lembar, yang membuat porsi kepemilikannya naik tipis ke 8,32%.

Masih dengan keputusan menambah saham, PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID), yang merupakan emiten induk kontraktor batubara, melakukan buyback sebanyak 2,3 juta lembar, sedangkan investor sekaligus wakil direktur utama, Ramajanto Tirtawisata, membeli 1,36 juta saham emiten pariwisata PT Panorama Sentrawisata Tbk (PANR). Selain itu, PT Investasi Sukses Bersama juga menambah sekitar 700.000 lembar saham PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI).

Di sisi lain, saham PT IndoSterling Technomedia Tbk (TECH) kembali berpindah dari pemegang saham pengendali PT Indosterling Sarana Investa ke DBS Vickers Securities (Singapore) Pte Ltd sebanyak 2.405.000 lembar. Pengurangan porsi kepemilikan pun dilakukan oleh beberapa investor asing, mulai dari GOTO Peopleverse Fund yang melepas 42,15 juta saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk, lalu Bintang Bara B.V yang menjual 3,2 juta saham PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA), dan ditutup dengan 2,69 juta saham PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) yang dilepas oleh UOB Kay Hian (Hong Kong) Ltd. (KD)

Temukan berita dan petunjuk pasar terbaru hanya di IDN Financials!