DOID - PT. Delta Dunia Makmur Tbk

Rp 645

+15 (+2,00%)

JAKARTA - Rabu (15/3), dua investor asing pemilik lebih dari 5% perusahaan terlihat menjual saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dengan total hampir 65 juta lembar. Sebanyak 62,06 juta lembar dilepas oleh investor SVF GT Subco (Singapore) Pte Ltd, sedangkan GOTO Peopleverse Fund menjual sekitar 2,58 juta. Penjualan saham ini sendiri tidak mengubah proporsi kepemilikan dua investor secara signifikan.

Selanjutnya, sebanyak 58,39 juta lembar saham emiten pengelola rumah sakit PT Metro Healthcare Indonesia Tbk (CARE) dijual oleh PT Capital Life Syariah. Lalu, PT Delta Investama Indonesia menjual saham emiten produsen olahan daging sapi PT Estika Tata Tiara Tbk (BEEF), tepat sebanyak 2,5 juta lembar saham. Investor asing, UOB Kay Hian (Hong Kong) Ltd, menyusul dengan aksi divestasi atas saham emiten keuangan PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) sebanyak 1,7 juta lembar.

Selanjutnya, saham PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) diperjualbelikan oleh dua investor pemegang lebih dari 5% saham. Investor individu Thio Andrianto menjual 26,92 juta lembar saham DOID, sedangkan perusahaan induk pertambangan ini kembali menampung 5 juta lembar sahamnya sendiri. Aksi buyback juga dilakukan oleh PT Jaya Real Property Tbk (JRPT), emiten properti pengelola Bintaro Jaya,yang membeli 547.800 saham JRPT. Tidak hanya itu, masih dengan volume sekitar setengah juta lembar, PT Bogamulia Nagadi belanja 561.800 saham PT Tempo Scan Pacific Tbk (TSPC), sedangkan investor perorangan Ann Jessica Chan menambah 449.200 lembar saham produsen rokok PT Indonesian Tobacco Tbk (ITIC). (KD)

Temukan berita dan petunjuk pasar terbaik di IDN Financials!