Waskita Toll Road salurkan pinjaman untuk proyek Tol Teluk Balikpapan
JAKARTA. PT Waskita Toll Road (WTR), anak usaha PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) yang menjalankan bisnis jalan tol, telah menyalurkan fasilitas pinjaman sebesar Rp4,12 miliar untuk PT Tol Teluk Balikpapan (TTB).
Fasilitas pinjaman pemegang saham tersebut memiliki jangka waktu selama 1 tahun, terhitung sejak penandatanganan perjanjian. Sementara bunga yang dikenakan oleh WTR kepada TTB terkait pinjaman tersebut yaitu sebesar 11,5% per tahun.
Manajemen WSKT menyampaikan fasilitas pinjaman tersebut diberikan untuk memenuhi kebutuhan operasional TTB. “Dengan adanya pemberian pinjaman oleh WTR kepada TTB, diharapkan dapat memaksimalkan kinerja usahanya,” tulis Manajemen WSKT dalam keterangan resminya.
Menurut data idnfinancials.com, TTB adalah konsorsium yang menggarap proyek Jembatan Tol Balikpapan-Penajam Paser Utara. Konsorsium ini terdiri atas WTR, PT Kaltim Binasarana Konstruksi, Perumda Benuo Taka, dan Perusda Komaba Balikpapan.
Adapun persentase kepemilikan saham WTR di dalam TTB yaitu sebesar 60%. Kaltim Binasarana Konstruksi memiliki 20% saham, Perumda Benuo Taka 15%, dan Perusda Komaba Balikpapan 5%. (KR)