TCPI - PT. Transcoal Pacific Tbk

Rp 6.550

+50 (+1,00%)

JAKARTA. PT Energy Transporter Indonesia (ETI), anak usaha PT Transcoal Pacific Tbk (TCPI), telah memperoleh fasilitas kredit senilai Rp128,5 miliar.

Fasilitas kredit tersebut terdiri atas Kredit Investasi I senilai Rp64 miliar dan Kredit Investasi II senilai Rp64,5 miliar. Fasilitas Kredit Investasi I yang diterima oleh ETI memiliki jangka waktu 39 bulan sejak penandatanganan perjanjian, sementara fasilitas Kredit Investasi II memiliki jangka waktu 77 bulan.

Fasilitas Kredit Investasi I akan digunakan refinancing 5 unit tugboat dan 4 unit barge. Seluruh kapal tersebut juga dijadikan sebagai jaminan kredit.

Sementara itu fasilitas Kredit Investasi II akan digunakan untuk pembiayaan 1 unit floating crane. Fasilitas floating crane tersebut juga akan menjadi jaminan atas fasilitas kredit yang diterima ETI.

Bintang Septo Drestanto, Direktur TCPI, menyampaikan fasilitas kredit tersebut berasal dari salah satu bank milik pemerintah atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Namun tidak disebutkan bank mana yang memberikan fasilitas kredit.

“Diharapkan dengan adanya dan dipakainya fasilitas kredit ini, nantinya akan dapat mengembangkan usaha dan meningkatkan pendapatan perseroan,” kata Drestanto, lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI). (KR)