JAKARTA - PT Damai Indah Golf Tbk (DMIG) tidak membagikan dividen pada tahun ini meski meraup laba tahun buku 2022 sebesar Rp 53,02 miliar. Ini merupakan tahun ke dua emiten ini absen membagikan dividen ke pemegang sahamnya.

Data yang dihimpun idnfinancials.com pada Kamis (11/5), Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang berlangsung kemarin (6/5), menyetujui tidak membagikan dividen dari laba tahun buku 2022. Pendapatan emiten ini tercatat Rp 186,45 miliar, naik dari tahun buku 2021 sebesar Rp 139,66 miliar. Laba kotor dan laba usaha masing-masing Rp 126,62 miliar dan Rp 52,87 miliar. Naik dari laba kotor dan laba usaha pada 2021 masing-masing Rp 97,19 miliar dan Rp 32,18 miliar dan laba Rp 37,54 miliar.

Pada 2020, emiten ini tidak membagikan dividen meski pendapatan DMIG terkumpul Rp 123,30 miliar dan laba Rp 20,80 miliar. (LK)