Dinilai berisiko tinggi, Moody’s turunkan peringkat APLN jadi Caa2
JAKARTA. Moody’s Investors Service telah menurunkan peringkat PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN), menjadi Caa2 dari sebelumnya Caa1.
Peringkat tersebut berlaku untuk Corporate Family Rating (CFR) APLN, serta Obligasi Senior US$300 juta yang diterbitkan oleh APL Realty Holdings Pte Ltd. Sebagai catatan, APL Realty Holdings adalah salah satu anak usaha perseroan yang seluruh sahamnya dimiliki oleh perseroan.
Rachel Chua, Vice President dan Analis Senior Moody’s, mengatakan peringkat tersebut mencerminkan struktur permodalan APLN yang tidak berkelanjutan. Hal ini ditandai dengan tingginya leverage dan interest coverage yang lemah.
“Serta ekspektasi Moody’s terhadap pengembalian yang lebih rendah dari pemulihan untuk pemegang Obligasi Senior USD dalam pendanaan di masa mendatang,” kata Chua, dalam keterangan resminya.
Obligasi yang memperoleh peringkat Caa2 dari Moody’s mencerminkan buruknya kondisi keuangan sebuah perusahaan. Selain itu, perusahaan terkait dinilai dalam memiliki risiko kredit yang sangat tinggi.
Menurut data idnfinancials.com, APLN hanya memiliki kas dan setara kas sebanyak Rp922,61 miliar per 31 Maret 2023. Total aset perseroan tercatat sebesar Rp28,09 triliun, sementara total ekuitasnya hanya sebesar Rp12,58 triliun. (KR)