INKP - PT. Indah Kiat Pulp & Paper Tbk

Rp 7.100

-25 (-0,35%)

JAKARTA - Para investor obligasi di sembilan emiten harap bersiap-siap untuk menerima pembayaran di bulan Juni ini. Dari obligasi yang dijadwalkan akan jatuh tempo tersebut, empat di antaranya merupakan emiten perbankan bank, baik swasta maupun BUMN, yaitu Bank Victoria, Bank MayBank Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, dan Panin Bank.

Pembayaran obligasi pertama akan dilakukan pada tanggal 5 Juni, di mana ada empat obligasi yang tercatat akan jatuh tempo. Pertama, PT Bank Victoria International Tbk (BVIC) akan membayarkan Rp 200 miliar kepada para investor Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2018 Seri B. Lalu, sebanyak Rp 400 miliar akan dibagikan oleh emiten produsen perhiasan PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) kepada para investornya yang berinvestasi di Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2020. Masih di hari yang sama, emiten kertas PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) juga dijadwalkan akan membayar Obligasi Berkelanjutan I Tahap I Tahun 2020 Seri B sebesar Rp 883.475.000.000, sedangkan Obligasi Berkelanjutan I Tahap I Tahun 2019 milik emiten pertambangan emas PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB) akan jatuh tempo sebesar Rp 256 miliar.

Pada tanggal 10 Juni, giliran PT Bank MayBank Indonesia (BNII) yang akan membayarkan Rp 800 miliar utang obligasi bernama Obligasi Subordinasi Berkelanjutan II Tahap II Tahun 2016 kepada para kreditornya. Lalu, Rp 25 miliar utang Obligasi Berkelanjutan II Tahap I Tahun 206 Seri B milik emiten pengembang properti PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) akan jatuh tempo tepat di tanggal 16 Juni. Di hari yang sama juga, emiten kontraktor PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) dijadwalkan akan mengucurkan Rp 2.276.500.000.000 dalam bentuk pembayaran obligasi bernama Obligasi Berkelanjutan III Tahap II Tahun 2018 Seri B. Obligasi milik Waskita Karya sekaligus menjadi pembayaran obligasi terbesar di periode ini.

Memasuki penghujung bulan, perseroan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) juga harus membayar Obligasi Subordinasi III Tahun 2018 sebesar Rp 500 miliar pada tanggal 26 Juni. Dua hari berikutnya, obligasi terakhir yang akan jatuh tempo terjadwal pada tanggal 28 Juni, yaitu Obligasi Subordinasi Berkelanjutan II Tahap I Tahun 2016 dari PT Bank Pan Indonesia Tbk (PNBN), sebesar Rp 100 miliar. (KD)

Informasi tentang obligasi terbaru dapat dibaca di IDNFinancials!