DOID - PT. Delta Dunia Makmur Tbk

Rp 650

+5 (+1,00%)

JAKARTA - PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) akan tebar dividen tunai dari tahun buku 2022 sebesar US$ 2 juta pada (7/7). Tahun lalu, emiten ini absen bagikan dividen ke pemegang sahamnya.

Olga Oktavia Patuwo, Sekretaris Perusahaan DOID mengungkapkan dividen dibayarkan ke pemegang saham yang tercatat (recording date) per (20/6). Cum dan ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi dijadwalkan pada (16 dan 19/6) serta cum dan ex dividen di pasar tunai pada (20-21/6).

Dividen DOID dibagikan merujuk pada laba bersih yang diatribusikan ke entitas induk US$ 28,63 juta, saldo laba ditahan US$ 93,50 juta, dan total ekuitas US$ 256,22 juta.

Pada tahun lalu, pemegang saham emiten ini membagikan dividen interim senilai US$ 5,15 juta dari tahun buku 2022. Per September 2022, laba bersih DOID yang diatribuskan ke entitas induk US$ 20,58 juta, saldo laba ditahan US$ 90,92 juta, dan total ekuitas US$ 254,06 juta. (LK)