Pengusaha properti Ikra Zama Dinnata borong 257 juta saham Nusatama Berkah
JAKARTA - Ikra Zama Dinnata masuk menjadi investor perorangan baru di PT Nusatama Berkah Tbk (NTBK) pada Kamis (8/6). Pengusaha muda yang bergerak di bidang properti ini memborong 257,99 juta lembar NTBK yang setara dengan porsi kepemilikan sebesar 9,56% di emiten manufaktur kendaraan khusus tersebut. Selain itu, PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO) juga menjadi sorotan di pasar kali ini karena dua investor asing terlihat bertransaksi saham dari emiten budidaya udang tersebut. Menariknya, UOB Kay Hian (Hong Kong) Ltd membeli 9,98 juta lembar CPRO, sedangkan induk perusahaannya yang berbasis di Singapura, UOB Kay Hian Private Limited, justru menjual 10 juta lembar saham.
Sementara itu, PT Merdeka Energi Nusantara terus menampung saham produsen baterai kendaraan listrik PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA), kali ini sebanyak 8,42 juta lembar, sedangkan induk usaha pertambangan PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) melakukan buyback saham sebanyak 6,74 juta. Investor individu Prajogo Pangestu juga dikabarkan membeli 800 ribu lembar saham emiten energi PT Barito Pacific Tbk (BRPT), sedangkan Low Tuck Kwong menambah 195.800 saham lagi di emiten pertambangan PT Bayan Resources Tbk (BYAN). Terakhir, sebanyak 479.400 lembar saham perusahaan farmasi PT Tempo Scan Pacific Tbk (TSPC) dibeli oleh PT Bogamulia Nagadi.
Sebaliknya, 56,30 juta saham on-demand service provider PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) kali ini dilepas oleh GOTO Peopleverse Fund. Tidak hanya itu, setidaknya 1,30 juta saham PT Himalaya Energi Perkasa Tbk (HADE), yang merupakan sebuah perusahaan distributor elpiji, dijual oleh Reksadana PAN Arcadia Ekuitas Progresif 2. KD)
Baca terus petunjuk pasar terbaru hanya di IDNFinancials!