Pemerintah bidik Rp15 triliun dalam lelang SUN pekan depan
JAKARTA. Pemerintah Indonesia kembali menggelar lelang Surat Utang Negara (SUN) pada Selasa (27/6) 2023 mendatang, dengan target indikatif Rp15 triliun.
Dalam lelang tersebut, ada 7 seri SUN yang akan ditawarkan. Rinciannya terdiri atas 2 SPN (Surat Perbendaharaan Negara) dan 5 Obligasi Negara (ON) seri FR.
Imbal hasil yang ditawarkan untuk kedua seri SPN berupa diskonto. Sementara imbal hasil untuk seri ON mulai dari 6,37% sampai dengan 7,12%.
Penjualan SUN akan dilaksanakan dengan sistem lelang yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia (BI). Lelang akan digelar secara terbuka, menggunakan metode harga beragam.
Menurut data idnfinancials.com, Pemerintah Indonesia sebelumnya juga telah menggelar lelang SUN pada 13 Juni 2023. Dalam lelang tersebut, jumlah penawaran yang masuk tercatat sebesar Rp76,24 triliun. Sementara itu jumlah nominal yang dimenangkan sebesar Rp15 triliun. (KR)