JRPT - PT. Jaya Real Property Tbk

Rp 655

+5 (+1,00%)

JAKARTA - PT Jaya Real Property Tbk (JRPT) realisasikan dana buyback saham sebesar Rp 32,92 miliar dalam semester I 2023. Dana buyback saham yang telah dikucurkan sejak program ini dimulai pada 20 Desember 2019 menecapai Rp 377,43 miliar.

Yohannes Henky Wijaya, Wakil Direktur Utama PT Jaya Property Tbk (JRPT) menyampaikan realisasi buyback pada periode Januari-Maret 2023 Rp 23,35 miliar dan April-Juni 2023 Rp 9,56 miliar.

"Jumlah saham yang dibeli kembali pada periode Januari-Maret 2023 sebanyak 47,54 juta dengan harga Rp 491 per saham dan pada periode April-Juni 2023 sebanyak 18,51 juta saham dengan harga Rp 516 per saham," katanya dalam keterbukaan  informasi dikutip Rabu (12/7)

Jumlah saham yang telah dibeli kembali sejak Desember 2019 mencapai 768,83 juta dengan kisaran harga Rp 491 per saham. Sampai saat ini, alokasi dana buyback tersisa Rp 55,43 miliar.

Harga pembelian kembali tertinggi tercatat Rp 565 per saham pada Januari-April 2021 dengan jumlah saham terbeli 43,32 juta senilai Rp 24,54 miliar. Harga terendah Rp 399 per saham dengan saham dibeli 12,32 juta senilai total Rp 4,92 miliar pada periode 13 Maret-Juni 2020. (LK)