Multisarana Intan Eduka lepas 417,3 juta saham lewat IPO
JAKARTA. PT Multisarana Intan Eduka Tbk (MSIE), perusahaan real estate, akan melaksanakan Penawaran Umum Perdana atau Initial Public Offering (IPO) atas 417,3 juta lembar saham di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Jumlah saham yang ditawarkan setara 27,50% dari modal disetor dan ditempatkan penuh MSIE setelah IPO. Setiap saham memiliki nilai nominal Rp10, serta akan ditawarkan dengan harga Rp100 sampai Rp110 per lembar.
Dengan asumsi harga penawaran saham sebesar Rp110 per lembar, MSIE diperkirakan akan menghimpun dana segar hingga Rp45,9 miliar dari aksi korporasi ini.
Masa penawaran awal saham MSIE berlangsung sampai 24 Juli 2023 mendatang. Penawaran umum diperkirakan berlangsung pada 1-7 Agustus 2023 dan pencatatan saham di BEI pada 9 Agustus 2023.
MSIE telah menunjuk PT MNC Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek dan penjamin emisi efek. (KR)