AKR Corporindo beri suntikan modal anak usaha Rp96 miliar
JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) telah menyalurkan suntikan modal senilai Rp96 miliar kepada salah satu anak usahanya yaitu PT Andahanesa Abadi (AA).
Suresh Vembu, Direktur & Corporate Secretary AKRA, mengatakan suntikan modal tersebut diberikan dalam rangka peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh AA. Dalam peningkatan modal tersebut, perseroan mengambil bagian penuh lewat setoran modal.
Sebelumnya, modal ditempatkan dan disetor AA hanya sebesar Rp109,95 miliar. Setelah mendapat suntikan modal, jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh AA bertambah menjadi Rp205,95 miliar.
Menurut data idnfinancials.com, AA adalah entitas usaha milik AKRA yang bergerak di bidang jasa logistik. Per 31 Desember 2022, AA memiliki total aset sebelum eliminasi sebesar Rp384,89 miliar.
Sementara itu AKRA memiliki kas dan setara kas sebesar Rp4,34 triliun per 31 Desember 2022. Total aset perseroan tercatat sebesar Rp15,84 triliun dan total ekuitasnya sebesar Rp13,15 miliar. (KR)