BNGA - PT. Bank CIMB Niaga Tbk

Rp 1.770

-5 (-0,28%)

JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) akan melaksanakan Penambahan Modal Tanpa Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau private placement untuk meningkatkan jumlah saham free float.

Manajemen BNGA menyampaikan aksi korporasi tersebut akan dilaksanakan setelah perseroan memperoleh persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa pada 9 Oktober 2023 mendatang. Aki korporasi ini direncanakan rampung dan berlaku efektif sebelum 21 Desember 2023.

“Seluruh dana yang diperoleh dari PMTHMETD, setelah dikurangi biaya-biaya transaksi akan dipergunakan seluruhnya oleh perseroan untuk pembiayaan ekspansi kegiatan usaha,” tulis Manajemen BNGA, dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Sejauh ini, belum ada investor yang akan mengambil bagian dalam private placement BNGA.

Menurut data idnfinancials.com, saat ini sebanyak 91,48% saham seri B BNGA dikendalikan oleh CIMB Group Sdn Bhd Malaysia. Investor publik memiliki sebanyak 7,44% saham seri B dan 0,29% saham seri A. Sisanya sebanyak 0,79% merupakan saham treasuri. (KR)