AEGS - PT. Anugerah Spareparts Sejahtera Tbk

Rp 32

+1 (+3,00%)

JAKARTA. PT Anugerah Spareparts Sejahtera Tbk (AEGS), emiten komponen otomotif yang baru saja melaksanakan pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, membidik pendapatan sebesar Rp50 miliar pada 2023.

Hal ini disampaikan oleh Oey Johan Sinatra Sumawi, Direktur Utama AEGS, dalam keterangan resminya. Target pendapatan tahun ini 51,52% lebih tinggi dari kinerja tahun 2022.

Dengan target tersebut, Sumawi memproyeksikan laba bersih AEGS tembus Rp1,37 miliar pada tahun ini dan Rp3,05 miliar pada 2024. “Pada tahun ini EBITDA kami bisa mencapai Rp4,44 miliar, sedangkan untuk tahun buku 2024 diproyeksikan Rp7,13 miliar,” kata Sumawi.

Untuk mencapai sejumlah target tersebut, AGES berencana untuk bisa meningkatkan pasokan pasar sparepart di dalam negeri maupun di pasar internasional. “Kami optimis untuk dapat memperkenalkan produk-produk Indonesia di pasar internasional secara lebih luas lagi,” kata Sumawi.

Menurut data idnfinancials.com, jumlah saham AGES yang dicatatkan di bursa hari ini sebanyak 237,69 juta lembar. Dalam Initial Public Offering (IPO) yang digelar, perseroan menghimpun dana segar sebanyak Rp23,9 miliar. (KR)