BBCA - PT. Bank Central Asia Tbk

Rp 9.850

+50 (+0,51%)

JAKARTA - Kapitalisasi pasar 50 emiten di Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan tren kenaikan dalam tiga bulan terakhir. Pada September 2023, total kapitalisasi pasar 50 emiten mencapai 71,37% dari Rp 10,28 kuadriliun.

Data BEI yang dihimpun pada Jumat (6/10), total kapitalisasi pasar 50 emiten mencapai Rp 7,34 kuadriliun per September 2023. Pada Juli dan Agustus 2023, total kapitalisasi pasar 50 emiten masing-masing sebesar Rp 7,10 kuadriliun atau 70,68% dari Rp 10,05 kuadriliun dan Rp 7,28 kuadriliun atau 71,08% dari Rp 10,24 kuadriliun.

10 emiten dengan kapitalisasi pasar tertinggi di antara 50 emiten antara lain, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Bayan Resources Tbk (BYAN), PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM), PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN), PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), dan PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR). (LK)