Waskita Toll Road beri suntikan modal Rp132,93 miliar untuk Trans Jabar Tol
JAKARTA. PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) melalui PT Waskita Toll Road (WTR) telah menyalurkan suntikan modal sebesar Rp132,93 miliar untuk salah satu anak usahanya yaitu PT Trans Jabar Tol (TJT).
Menurut keterangan Mursyid, Presiden Direktur WSKT, suntikan modal tersebut diberikan dalam rangka peningkatan modal ditempatkan dan disetor TJT dengan penerbitan 265.867 lembar saham baru. Seluruh saham baru tersebut diambil bagian oleh WTR sebanyak 256.866 lembar, serta Koperasi Waskita sebanyak 1 lembar.
“Latar belakang dilakukan transaksi WTR dengan TJT adalah untuk memenuhi kebutuhan pendanaan pada TJT,” kata Mursyid, lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Mursyid menambahkan, suntikan modal tersebut diharapkan dapat memaksimalkan kinerja usaha TJT. Dengan demikian, TJT bisa memberikan nilai tambah yang lebih untuk WSKT sebagai pemegang saham WTR.
Menurut data idnfinancials.com, TJT beroperasi sebagai perusahaan jalan tol yang didirikan pada 2007. TJT telah memperoleh hak pengusahaan jalan tol untuk segmen Bogor-Ciawi-Sukabumi, dengan jangka waktu konsesi selama 45 tahun. (KR)