FOLK - PT. Multi Garam Utama Tbk

Rp 50

0 (0%)

JAKARTA. PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK), perusahaan holding yang menaungi sejumlah lini bisnis, telah memberikan keringanan atas fasilitas pinjaman yang diberikan kepada salah satu anak usaha yaitu PT Amazara Indonesia Mudakarya (AIM).

Danny Sutradewa, Direktur Utama FOLK, menyampaikan keringanan yang diberikan perseroan kepada AIM dalam bentuk perpanjangan tenor selama setahun. Dengan adanya addendum perjanjian ini, fasilitas pinjaman yang diberikan perseroan kepada AIM akan jatuh tempo pada 25 Oktober 2024.

“Selanjutnya tujuan pinjaman ini akan digunakan untuk kegiatan operasional AIM,” kata Sutradewa, lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Menurut data idnfinancials.com, FOLK baru saja tercatat sebagai anggota bursa pada Agustus 2023. Dalam Initial Public Offering (IPO) yang digelar, perseroan meraup dana segar sebanyak Rp57 miliar. Sebagian dana hasil IPO perseroan dialokasikan kepada sejumlah anak usaha, termasuk AIM yang memperoleh bagian 12% dari total perolehan dana IPO. (KR)