SAMF - PT. Saraswanti Anugerah Makmur Tbk

Rp 735

-10 (-1,00%)

JAKARTA - PT Saraswanti Anugerah Makmur Tbk (SAMF) bukukan laba Rp 355,98 miliar di triwulan III 2023, naik 55,84% dari periode serupa tahun 2022 sebanyak Rp 228,42 miliar. Dalam tiga tahun terakhir, kinerja emiten produsen pupuk ini konsisten tumbuh.

Yahya Taufik, Direktur Utama SAMF menyampaikan kenaikan kinerja terkait tingginya permintaan pupuk NPK, khususnya di kalangan perkebunan karet, sawit, dan kakao. "Capaian di triwulan III 2023 menunjukkan perkembangan positif mencapai target full year 2023," katanya dalam siaran pers, Senin (30/10).

Menurut dia, permintaan pupuk dari pelanggan baru dan eksisting semakin membaik hingga saat ini. Volume pesanan pupuk yang diterimaa melampaui jumlah pesanan pada periode serupa tahun lalu.

Disampaikannya pendapatan perusahaan mencapai Rp 3,82 triliun, naik 56,10% dari periode serupa tahun 2022 sebesar Rp 2,44 triliun. PT Perkebunan Nusantara (Persero) III menyumbang pendapatan Rp 688,70 miliar, di atas 10% dari total pendapatan SAMF.

Pada triwulan III 2020, pendapatan emiten ini mencapai Rp 944,8 miliar, naik menjadi Rp 1,24 triliun di triwulan III 2021, dan naik menjadi Rp 2,44 triliun pada triwulan III 2023. Laba bersih Rp 73,22 miliar pada triwulan III 2020, naik menjadi Rp 95,25 miliar di triwulan III 2021, dan naik lagi menjadi Rp 220,49 miliar di triwulan III 2022. (LK)