AMMN - PT. Amman Mineral Internasional Tbk

Rp 9.200

+250 (+2,79%)

JAKARTA - Volume penjualan asing pada Rabu (1/11) tercatat berada di kisaran 4,22 miliar lembar dengan volume beli asing hanya sebesar 3,07 miliar lembar. Alhasil, net foreign anjlok ke -1,15 miliar lembar. Perbedaan tersebut disebabkan oleh volume bersih di daftar top buy yang tidak tampak signifikan, yaitu di bawah 50 juta lembar, sedangkan sebagian besar volume bersih pada daftar top sell lebih tinggi daripada angka tersebut.

Saham perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) kembali menjadi saham yang dijual paling banyak, yaitu 1,80 miliar lembar, dan menjadi penyumbang volume bersih terbesar di kisaran -631,20 juta lembar. Selanjutnya, saham perusahaan infrastruktur sumber daya energi PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI) turut dijual sekitar 86,48 juta lembar dengan volume bersih -82,80 juta lembar. Sekitar 45,91 juta lembar saham perusahaan penyiaran televisi berlangganan milik PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) dilepas dan menghasilkan volume bersih -39,37 juta lembar. Di sektor perbankan, para investor asing menjual 135,79 juta lembar saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) dengan volume bersih -79,70 juta lembar dan 55,10 juta lembar saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dengan volume bersih -36,85 juta lembar.

Sementara itu di daftar top buy, saham perusahaan jasa kontraktor penambangan umum PT Darma Henwa Tbk (DEWA) menjadi saham yang paling laris setelah dibeli sebanyak 241,83 juta lembar dengan volume bersih 40,20 juta lembar. Asing juga membeli 63,41 juta lembar saham perusahaan eksplorasi dan produksi migas PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) dan mencatatkan volume bersih di kisaran 33,57 juta lembar. Sekitar 36,74 juta lembar saham perusahaan tambang tembaga dan emas PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) juga dibeli dengan volume bersih 25,09 juta lembar, dan diikuti oleh pembelian 25,49 juta lembar saham PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) di bidang teknologi informatika dengan volume bersih 24,51 juta lembar. Terakhir, investor asing membeli 40,52 juta lembar saham perusahaan perbankan milik negara PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) untuk memperoleh volume bersih 16,26 juta lembar. (KD)

Temukan berita investasi asing terkini hanya di IDNFinancials!