Adhi Commuter Properti bidik dana segar Rp499,9 miliar lewat penerbitan obligasi
JAKARTA. PT Adhi Commuter Properti Tbk (ADCP), perusahaan real estate yang dimiliki oleh PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI), akan menerbitkan Obligasi III Tahun 2023 dengan jumlah pokok Rp499,9 miliar.
Obligasi tersebut akan ditawarkan dalam 2 seri, dengan tenor sepanjang 3 tahun untuk Seri A dan 5 tahun untuk Seri B. Kupon untuk masing-masing obligasi saat ini masih belum diumumkan.
Dalam prospektus awal yang disampaikan, ADCP akan mengalokasikan sekitar 50% dana hasil penerbitan obligasi untuk pembayaran pokok pinjaman kepada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN). Kemudian sisanya akan dialokasikan untuk pembangunan kawasan LRT City Tebet dan LRT City Cibubur.
Masa penawaran obligasi akan berlangsung sampai dengan 23 November 2023 mendatang. Penawaran umum diperkirakan berlangsung pada 4-5 Desember 2023 dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 11 Desember 2023.
ADCP menunjuk PT CIMB Niaga Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi dan penjamin emisi obligasi. Sementara itu PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) ditunjuk sebagai wali amanat. (KR)