VAST - PT. Vastland Indonesia Tbk

Rp 74

+3 (+4,00%)

JAKARTA. PT Vastland Indonesia Tbk (VAST), emiten pengembang pergudangan, telah membeli tanah dan bangunan berupa gudang yang berada di Tangerang senilai Rp97,5 miliar.

Tanah dan bangunan tersebut dibeli oleh VAST dari PT Biwel Sukses Bersama (BSB). Stanley V. Gunawan, Direktur VAST, mengatakan pihaknya tidak memiliki hubungan afiliasi dengan BSB dalam transaksi ini.

Akta jual beli tanah dan bangunan BSB ditandatangani oleh VAST pada 12 Desember 2023 kemarin. Dalam waktu yang sama, VAST juga memperoleh fasilitas kredit pinjaman jangka panjang dari Bank Panin untuk pembelian gudang dengan tenor selama 10 tahun. Selain itu, perseroan juga memperoleh fasilitas kredit Pinjaman Berulang untuk modal kerja dan pembangunan lain dengan tenor selama 1 tahun.

Gunawan menjelaskan kedua transaksi tersebut akan membantu ekspansi usaha perseroan di wilayah baru. “Dampak keuangan perseroan diproyeksikan menunjukkan kinerja keuangan yang baik, dengan berpotensi meningkatkan pendapatan perseroan secara signifikan,” kata Gunawan.

Menurut data idnfinancials.com, VAST membukukan pendapatan sebesar Rp18,88 miliar pada sembilan bulan pertama (9M) 2023. Sementara itu laba bersih perseroan tercatat sebesar Rp8,95 miliar. (KR)