Penawaran yang masuk dalam lelang sukuk negara tembus Rp28,3 triliun
JAKARTA. Jumlah penawaran yang masuk dalam lelang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau sukuk negara pada Rabu (9/1) kemarin tercatat sebesar Rp28,3 triliun.
Terdapat 7 seri sukuk negara yang ditawarkan dalam lelang tersebut. Rinciannya terdiri atas 2 seri SPN (Surat Perbendaharaan Negara) dan 5 seri PBS (Project Based Sukuk).
Dari ketujuh seri tersebut, seri PBS0032 mendapatkan penawaran terbanyak dengan jumlah penawaran yang masuk sebesar Rp7,19 triliun. Sementara itu seri PBS004 mendapatkan penawaran paling rendah, dengan jumlah penawaran masuk hanya Rp922 miliar.
Dari seluruh permintaan yang masuk, Pemerintah Indonesia hanya memenangkan sebesar Rp12 triliun.
Menurut data idnfinancials.com, Pemerintah Indonesia juga menggelar lelang atas SUN (Surat Utang Negara) pada awal tahun ini. Jumlah nominal yang masuk dalam lelang 3 Januari 2024 lalu tercatat sebesar Rp39,8 triliun. Sedangkan total nominal yang dimenangkan sebesar Rp21,75 triliun. (KR)