CIMB Niaga akan private placement 10,55 juta saham
JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) akan melaksanakan penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) atau private placement, dengan menerbitkan 10,59 juta lembar saham.
Manajemen BNGA telah memperoleh persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa, untuk menjalankan aksi korporasi tersebut. Dalam rapat yang digelar pada Kamis (11/1) kemarin, pemegang saham juga memberikan kuasa kepada manajemen perseroan untuk menentukan harga saham baru.
Perlu diketahui, aksi korporasi tersebut dilaksanakan oleh BNGA dalam rangka memenuhi ketentuan Bursa Efek Indonesia (BEI) mengenai jumlah saham free float. Dalam ketentuan ini, perseroan diwajibkan memenuhi porsi saham free float paling sedikit 50 juta lembar atau 7,5% dari jumlah saham tercatat.
“Dengan terpenuhinya ketentuan tersebut, jumlah saham beredar CIMB Niaga akan bertambah, sehingga akan meningkatkan likuiditas perdagangan saham CIMB Niaga,” kata Fransiska Oei, Direktur Compliance, Corporate Affairs & Legal CIMB Niaga.
Nantinya, BNGA akan menggunakan seluruh dana hasil private placement untuk membiayai ekspansi usaha dalam bentuk penyaluran kredit. Termasuk penyaluran kredit segmen konsumer, korporat, komersial, dan UKM. (KR)