DOID - PT. Delta Dunia Makmur Tbk

Rp 650

+5 (+1,00%)

JAKARTA - BUMA Australia Pty Ltd, anak usaha PT Bukit Makmur Mandiri Utama (BUMA) akan menggarap penambangan pre-strip di Blackwater, Queensland, Australia. Kontrak jasa penambangan pre-strip ini ditandatangani dengan Blackwater Operations Pty,Ltd, anak usaha Whitehaven Coal Mining Limited.

Dian Andyasuri, Direktur PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID), induk usaha BUMA, menyampaikan perolehan kontrak penambangan pre-strip itu akan menyumbang pendapatan BUMA Australia hingga Juni 2026. "Kontrak dengan Whitehaven Coal kelanjutan dari layanan yang telah diberikan BUMA Australia di Blackwater bersama BHP Billiton dan Mitsubishi Alliance (BMA)," katanya dalam siaran pers dikutip Selasa (16/4).

Menurut dia, kontrak layanan penambangan di Blackwater sebagai pengakuan atas keahlian dan reputasi BUMA Australia dari industri batubara di Australia. Perusahaan, katanya, berkomitmen membina hubungan yang kuat dan berkelanjutan untuk keberhasilan pelanggan.

Diketahui, Whitehaven Coal telah menyelesaikan akuisisi tambang Blackwater dan Daunia dari BMA pada dua pekan lalu (2/4). Produksi tahunan dari tambang tersebut diperkirakan 36 juta bank kubik meter (bcm) overburden removal yang akan menyumbang pendapatan perusahaan.

Di sisi lain, Colin Gilligan, Chief Excutive Officer (CEO) BUMA Australia menyampaikan penandatanganan kontrak penambangan pre-strip itu mengukuhkan reputasi BUMA Australia di Bowen Basin. "Kami menyediakan layanan pre-strip dan penambangan batubara untuk industri batu bara metalurgi di tambang Blacwater, Goonyella Riverside dan Saraji, termasuk tambang Broadmeadow East dan Burton," katanya. (LK)