BAIK - PT. Bersama Mencapai Puncak Tbk

Rp 60

0 (0%)

JAKARTA. PT Bersama Mencapai Puncak Tbk (BAIK), emiten pemilik gerai Ayam Goreng Nelongso, membukukan laba bersih sebesar Rp3,92 miliar pada kuartal pertama (Q1) 2024, tumbuh 52,53% secara year-on-year (yoy) atau dari kuartal yang sama tahun lalu.

Kenaikan tersebut sejalan dengan kinerja pendapatan BAIK yang mencapai Rp41,84 miliar pada Q1 2024, tumbuh 7,42% yoy. Di periode yang sama tahun lalu, pendapatan perseroan hanya tercatat sebanyak Rp38,95 miliar.

Dengan kenaikan beban pokok penjualan yang mencapai 12,43% yoy, BAIK sebetulnya membukukan laba kotor yang lebih rendah pada Q1 2024 yaitu Rp9,82 miliar. Sedangkan laba kotor perseroan pada kuartal yang sama tahun lalu sebesar Rp10,47 miliar.

Namun Manajemen melakukan efisiensi beban usaha hingga 4,32% yoy pada Q1 2024 menjadi sebesar Rp5,98 miliar, dari sebelumnya Rp6,25 miliar pada Q1 2023. Selain itu, perseroan juga melakukan efisiensi beban lain-lain hingga 21,20% yoy pada Q1 2024, menjadi sebesar Rp26,17 juta.

Menurut data idnfinancials.com, BAIK mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Februari 2024 lalu. Dalam Initial Public Offering (IPO) yang digelar, perseroan meraup dana segar sebesar Rp62,55 miliar.

Dengan tambahan modal yang diperoleh, BAIK menargetkan pertumbuhan laba bersih hingga 70% pada tahun buku 2024. Target ini akan dicapai dengan membuka sekitar 15 sampai dengan 20 gerai baru di sejumlah daerah. (KR)