TINS - PT. Timah Tbk

Rp 1.060

+55 (+5,00%)

JAKARTA - PT Timah Tbk (TINS) terlempar sebagai konstituen di empat indeks pasca dilakukan evaluasi mayor. Sejumlah oknum petinggi emiten ini diduga tersangkut kasus dugaan korupsi dan pengelolaan tambang dengan potensi kerugian lingkungan senilai Rp271 triliun.

Data dihimpun IDN Financials, Selasa (28/5), empat indeks yang mengeluarkan TINS sebagai konstituen mulai periode 3 Juni - 29 November 2024 antara lain, Investor33, Sri Kehati, ESGSKehati, dan ESGQKehati.

Di Investor33, TINS menjadi satu-satunya emiten yang digantikan oleh PT Chandra Asri Pasific Tbk (TPIA). Di Indeks Sri Kehati, TINS satu di antara lima konstituen yang keluar dari indeks tersebut. Empat konstituen yang keluar sebagai konstituen indeks ini yakni, PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Dharma Polimental Tbk (DRMA), PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO), dan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA).

Di ESGSKehati, TINS salah satu dari 18 konstituen yang keluar dari indeks beranggotakan 56 emiten ini. Emiten yang terlempar dari indeks ini antara lain, AALI, PT Barito Pacific Tbk (BRPT), PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS), PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA), PT XL Axiata Tbk (EXCL), PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA), PT Impack Pratama Tbk (IMPC), PT Jasuindo Tiga Perkasa Tbk (JTPE), PT Matahari Department Store Tbk (LPPF), PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA), PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), PT Rukun Raharja Tbk (RAJA), PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA), PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL), PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM), WIKA, dan PT Wir Asia Tbk (WIRG).

Di ESGQKehati, emiten ini termasuk di antara sembilan konstituen yang meninggalkan indeks beranggotakan 45 emiten ini. Delapan emiten yang keluar dari indeks ini yakni, AALI, ERAA, IMPC, JTPE, PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA), MIKA, TOTL, dan WIKA. (LK)