ADHI - PT. Adhi Karya (Persero) Tbk

Rp 266

+2 (+0,76%)

JAKARTA - PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) lunasi Obligasi Berkelanjutan II Tahap II 2019 Seri B senilai Rp473,5 miliar. Jumlah ekuitas emiten ini tercatat Rp9,23 triliun per triwulan I 2024.

Rozi Sparta, Sekretaris Perushaaan ADHI, menyampaikan penerima obligasi akan menerima pembayaran yang jatuh tempo pada Selasa (25/6), yang tercatat di Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dengan recording date per (19/6). "Sumber dana pembayaran obligasi ari kas internal perusahaan," katanya dalam siaran pers dikutip Senin (24/6).

Menurut dia, pelunasan obligasi 2019 tepat waktu dan tepat jumlah merupakan bukti komitmen perusahaan ke pemegang obligasi. Selain itu, upaya perusahaan melunasi obligasi tersebut guna mengoptimalkan kinerja perusahaan.

Per Maret 2024, emiten ini mencatatkan jumlah aset Rp40,21 triliun, yang mencakup aset lancar Rp28,50 triliun dan aset tidak lancar Rp11,71 triliun. Total liabilitas Rp30,97 triliun, terdiri atas liabilitas jangka pendek Rp24,72 triliun dan liabilitas jangka panjang Rp6,25 triliun.

Emiten ini membukukan pendapatan Rp2,63 triliun, melandai dari periode serupa tahun 2023 sebesar Rp2,66 triliun. Laba kotor Rp226,63 miliar, turun dari Rp333,41 miliar dan laba bersih Rp10,15 miliar, naik dari Rp8,45 miliar. (LK)