TOPS - PT. Totalindo Eka Persada Tbk

Rp 0

0 (0%)

JAKARTA. PT Totalindo Eka Persada Tbk (TOPS), emiten konstruksi bangunan, telah merevisi anggaran yang disiapkan untuk pembelian kembali (buyback) saham menjadi sebesar Rp3 miliar.

Dita Aryanto, Corporate Secretary TOPS, mengatakan jumlah anggaran tersebut jauh lebih rendah dari rencana alokasi awal, yang disampaikan oleh perseroan. Pada akhir Mei 2024 lalu, perseroan berencana mengalokasikan hingga Rp15 miliar untuk buyback saham.

“Perseroan melakukan perubahan rencana atas latar belakang dilakukannya pembelian kembali saham perseroan sebagaimana perubahan keterbukaan informasi tanggal 8 Juli 2024,” kata Aryanto, dalam keterbukaan informasi Senin (8/7) kemarin.

Selanjutnya, Manajemen TOPS akan meminta persetujuan dari pemegang  saham dalam rapat yang akan digelar pada 11 Juli 2024 besok. Buyback saham akan dilaksanakan paling lambat 12 bulan sejak persetujuan rapat.

Sebagai catatan, aksi korporasi tersebut digelar untuk menstabilkan harga saham TOPS. Manajemen TOPS menilai saat ini harga saham perseroan masih jauh di bawah nilai buku perseroan. (KR)