SMSM - PT. Selamat Sempurna Tbk

Rp 2.060

+10 (+0,49%)

JAKARTA. PT Selamat Sempurna Tbk (SMSM), produsen komponen otomotif yang menjadi konstituen Indeks Tempo-IDNFinancials 52 (Indeks52), akan membagikan dividen interim sebesar Rp35 per saham atau seluruhnya berjumlah Rp201,55 miliar.

Ang Andri Pribadi, Direktur Keuangan SMSM, menyampaikan rencana tersebut sesuai dengan keputusan dewan direksi perseroan. “Telah disetujui dewan komisaris pada tanggal 30 Juli 2024,” jelas Pribadi, dalam keterangan resminya.

Dividen interim akan diberikan kepada pemegang saham SMSM, yang namanya tercatat saat recording date pada 9 Agustus 2024. Pembayaran dividen interim dijadwalkan pada 21 Agustus 2024.

Menurut data idnfinancials.com, ini merupakan pembagian dividen interim kedua yang dilakukan oleh SMSM untuk tahun buku 2024. Sebelumnya pada Mei 2024, perseroan membagikan dividen interim pertamanya sebesar Rp25 per saham. Dengan demikian, total dividen interim yang telah dibagikan oleh perseroan adalah sebesar Rp60 per saham.

Perlu diketahui, SMSM adalah 1 dari  76 emiten yang bertahan  sebagai konstituen Indeks52 dalam evaluasi yang dilaksanakan pada 26 Juli 2024 kemarin. Evaluasi indeks ini dilaksanakan oleh tim komite, yang mewakili Tempo Media dan IDN Financials.com.

SMSM masuk sebagai konstituen Indeks52 dengan kategori High Dividend dan High Growth. Kategori ini merepresentasikan rata-rata yield dividen perseroan dalam 5 tahun terakhir yang berada pada level 4,88%, serta rata-rata pertumbuhan tahunan (Compound Annual Growth Rate/CAGR) perseroan yang berada di level 10,33%. (KR)