Kantungi restu, Bank OCBC NISP siap merger dengan Bank Commonwealth
JAKARTA – Setelah menerima restu pemegang sahamnya, PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) kini resmi menggabungkan usaha dengan PT Bank Commonwealth (PTBC). Keputusan ini diambil setelah perseroan melangsungkan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) hari ini (2/8).
Perlu diketahui, proses akuisisi PTBC ini sebenarnya sudah rampung sejak 1 Mei 2024 lalu, dan diperkirakan menghabiskan dana hingga Rp2,2 triliun. Namun, berdasarkan data IDNFinancials, merger ini baru akan efektif pada 1 September 2024 mendatang.
Tercatat bahwa PTBC sebenarnya telah membukukan kerugian hingga Rp788,7 miliar di akhir tahun 2023, meningkat dua kali lipat lebih dari Rp350,8 miliar di tahun 2022.
Namun, Parwati Surjaudaja, Presiden Direktur OCBC, tetap optimis dengan aksi korporasi ini. “Kami percaya penggabungan ini akan membawa sinergi. OCBC siap melayani basis nasabah yang lebih luas dengan solusi perbankan yang lebih komprehensif,” ungkapnya lewat siaran resmi