Berbalik dari kerugian, BTEL cetak laba Rp7,1 miliar di semester pertama
JAKARTA. PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL), perusahaan telekomunikasi milik Grup Bakrie, membukukan laba bersih sebesar Rp7,1 miliar pada semester pertama (1H) 2024.
Hal itu berbeda dengan kinerja BTEL pada semester yang sama tahun lalu, di mana perseroan membukukan kerugian sebesar Rp12,98 miliar.
Menurut laporan keuangan yang baru saja dirilis, perolehan laba bersih BTEL pada 1H 2024 ditopang oleh kinerja pendapatan usaha yang mencapai Rp68,55 miliar. Pendapatan usaha perseroan di periode ini meningkat 226% year-on-year (yoy) atau dari semester yang sama tahun lalu, di mana pendapatan usaha perseroan hanya sebesar Rp21,02 miliar.
Berdasarkan laporan keuangan yang baru saja dirilis, pendapatan usaha BTEL pada 1H 2024 banyak disumbang oleh pendapatan bisnis infrastruktur media, dengan perolehan sebesar Rp57,52 miliar. Sementara itu pendapatan jasa telekomunikasi hanya menyumbang Rp2,84 miliar, jasa iklan digital Rp5,9 miliar, dan pendapatan jasa teknologi informasi Rp2,3 miliar.
Perlu diketahui, BTEL memiliki total aset sebanyak Rp59,6 miliar per 30 Juni 2024. Namun ekuitas perseroan minus Rp5,93 miliar. (KR)