JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di level 7.610,23 pada penutupan transaksi saham Senin (26/3) sore. Capaian ini merefleksikan optimistis baru di awal pekan ini setelah pada sesi pagi, IHSG dibuka di level 7.571.00.

Laju Indeks menunjukkan tren kenaikan sepanjang hari pada awal pekan ini, melanjutkan penguatan Indeks pada akhir pekan kemarin (23/8). Kinerja IHSG mencapai rekor baru pada awal pekan ini dengan capaian di atas 7.600 an.

Sejumlah Indeks lainnya menunjukkan tren penguatan yakni, LQ45 di level 943.215, tumbuh 0,95%, IDX30 di level 131,858, naik 1,02%, IDX80 tumbuh 1,02% ke level 131,573, dan IDXESGL tumbuh 0,53% ke posisi 165,206.

Sejumlah emiten yang terlihat tumbuh hingga penutupan transaksi yakni, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), PT Barito Pacific Tbk (BRPT), dan PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN).

Di sisi lain, sejumlah emiten yang terkoreksi yakni, PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA), PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN), PT PERTAMINA Gas Negara Tbk (PGAS), dan PT Bayan Resources Tbk (BYAN). (LK)