Mandala Multifinance akan membagikan saham bonus Rp117,5 miliar
JAKARTA. PT Mandala Multifinance Tbk (MFIN), perusahaan pembiayaan konsumer, berencana membagikan saham bonus senilai Rp117,5 miliar.
Mahrus, Corporate Secretary MFIN, mengatakan aksi korporasi tersebut dilakukan dalam rangka penyesuaian modal disetor perseroan menjadi paling sedikit Rp250 miliar. Penyesuaian ini sejalan dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Pasal 72, mengenai perizinan usaha dan kelembagaan perusahaan pembiayaan dan pembiayaan syariah.
Saham bonus yang akan dibagikan oleh perseroan akan dialokasikan dari saldo laba MFIN, yang tercatat sebesar Rp3,29 triliun per 31 Desember 2024.
“Direksi akan mengusulkan untuk melakukan pembagian saham bonus yang berasal dari kapitalisasi saldo laba sejumlah Rp117,5 miliar,” kata Mahrus.
Manajemen MFIN akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa pada 14 Oktober 2024. Pembagian saham bonus dijadwalkan pada 14 November 2024. Rasio pembagian saham bonus akan diusulkan senilai 1:1, di mana setiap pemegang 1 lembar saham perseroan akan memperoleh bagian saham bonus sejumlah 1 lembar. (KR)