BUMI - PT. Bumi Resources Tbk

Rp 122

-1 (-1,00%)

JAKARTA - Para investor asing tercatat melakukan aktivitas jual beli saham pada Kamis (5/9) dengan hasil yang hampir seimbang, di mana volume beli asingnya adalah 1,84 miliar lembar dan volume jual asing 1,81 miliar lembar. Alhasil, net foreign surplus di 33,63 juta lembar.

Posisi teratas pada daftar pembelian saham kemudian diduduki oleh perusahaan pengembang kawasan industri PT Kawasan Industri Jababeka Tbk (KIJA) dan perusahaan jasa pelayaran dalam dan luar negeri PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) yang sama-sama memiliki volume bersih di kisaran 43 jutaan lembar. Angka tersebut didapat setelah asing membeli 47,77 juta lembar saham KIJA dan 53,21 juta lembar saham BULL.

Selanjutnya, sekitar 48,67 juta lembar saham PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) yang berfokus di bidang energi terbarukan juga dibeli dan volume bersihnya di 33,83 juta lembar. Saham perusahaan leasing PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) lalu dibeli 25,82 juta lembar dengan volume bersih 24,53 juta lembar, diikuti oleh pembelian 50,10 juta lembar saham perusahaan perbankan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) dengan volume bersih 24,52 juta lembar.

Di sisi lain, saham perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dijual 243,10 juta lembar dan volume bersihnya adalah -165,83 juta lembar. Selain itu, saham perusahaan tambang mineral PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) turut dijual 86,91 juta lembar dengan volume bersih -82 juta lembar. Saham perusahaan induknya, yaitu PT Bumi Resources Tbk (BUMI) di bidang tambang batubara, kemudian dijual 122,53 juta lembar dan menghasilkan volume bersih -53,09 juta lembar.

Di sektor telekomunikasi, sekitar 46,64 juta lembar saham PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) dijual dengan volume bersih -25,07 juta lembar. Terakhir, saham perusahaan perbankan PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB) dijual 23,64 juta lembar dan volume bersihnya di -20,16 juta lembar. (KD)

Dapatkan berita investasi asing terkini di IDN Financials!