Asing borong saham, volume bersih asing surplus di 478,21 juta lembar
JAKARTA - Pada Selasa (1/10), para investor asing terlihat melakukan pembelian saham dan menghasilkan volume beli asing di kisaran 3,39 miliar lembar. Penjualan saham juga turut dilakukan dan mencatatkan volume jual asing sebesar 2,91 miliar lembar. Alhasil, volume bersih asing surplus di 478,21 juta lembar.
Selanjutnya, daftar beli saham diawali oleh pembelian saham perusahaan tambang batu bara PT Bumi Resources Tbk (BUMI) sekitar 951,53 juta lembar dengan volume bersih 300,18 juta lembar. Saham anak perusahaan BUMI, yakni PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) yang bergerak di bidang tambang mineral, ikut dibeli 230,80 juta lembar dengan volume bersih 48,96 juta lembar.
Lebih lanjut lagi, 745,07 juta lembar saham perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) juga dibeli dan volume bersihnya di 230,06 juta lembar. Saham perusahaan jasa aerosol PT Estee Gold Feet Tbk (EURO) lalu dibeli 37,51 juta lembar dengan volume bersih 37,08 juta lembar, dan dilanjutkan dengan pembelian 51,55 juta lembar saham perusahaan penyedia minyak dan gas bumi PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) yang memiliki volume bersih 34,61 juta lembar.
Sementara itu pada daftar jual saham, asing melepas 156,36 juta lembar saham perusahaan multimedia PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) dan menghasilkan volume bersih -153,13 juta lembar. Di sektor perbankan, saham PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) dijual 66,24 juta lembar dengan volume bersih -51,34 juta lembar.
Saham perusahaan e-commerce PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) lalu dijual 76,41 juta lembar dan volume bersihnya adalah -40,09 juta lembar. Selain itu, saham perusahaan jasa kontraktor pertambangan umum PT Darma Henwa Tbk (DEWA) dijual 44,02 juta lembar dengan volume bersih -33,32 juta lembar.
Terakhir, saham PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) di bidang eksplorasi dan perdagangan minyak dan gas dijual 28,79 juta lembar dan volume bersihnya di -23,04 juta lembar. (KD)
Dapatkan berita investasi asing terpercaya hanya di IDN Financials!