BUMI - PT. Bumi Resources Tbk

Rp 144

+1 (+0,70%)

JAKARTA. Pada Kamis (17/10), volume beli asing berhasil tembus 4,79 miliar lembar dari total pembelian 941 emiten saham. Saham yang dibeli paling banyak adalah milik perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) yang diborong 1,28 miliar lembar dengan volume bersih 229,41 juta lembar. Adapun volume jual asingnya berada di angka 3,27 miliar lembar sehingga net foreign surplus di 1,51 miliar lembar.

Melanjutkan daftar pembelian saham, para investor asing membeli 929,36 juta lembar saham perusahaan tambang mineral PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) dan mencatatkan volume bersih 706,43 juta lembar. Saham perusahaan induknya, PT Bumi Resources Tbk (BUMI) yang bergerak di bidang tambang batu bara, juga ikut dibeli sebanyak 514,98 juta lembar dengan volume bersih 351,46 juta lembar.

Di sektor pertambangan emas, sekitar 257,60 juta lembar saham PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB) ikut dibeli dan volume bersihnya di 199,26 juta lembar. Saham perusahaan infrastruktur sumber daya energi PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI) kemudian dibeli 116,43 juta lembar dengan volume bersih 110,42 juta lembar.

Sementara itu, 133,44 juta lembar saham perusahaan e-commerce PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) dijual dan menghasilkan volume bersih -110,89 juta lembar. Selanjutnya, saham perusahaan jasa kepelabuhan PT Humpuss Maritim Internasional Tbk (HUMI) juga dijual 67,32 juta lembar dengan volume bersih -57,40 juta lembar, dan dilanjutkan dengan penjualan 82,71 juta lembar saham perusahaan ritel elektronik PT Multipolar Tbk (MLPL) untuk volume bersih -43,09 juta lembar.

Di sektor perbankan, saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) dijual 95,48 juta lembar dan memiliki volume bersih -38,38 juta lembar. Saham terakhir yang berada di daftar top sell adalah milik perusahaan produsen baterai kendaraan listrik PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) yang dijual 41,76 juta lembar dengan volume bersih -31,35 juta lembar. (KD)

Temukan berita investasi asing terbaru hanya di IDN Financials!