RAJA dan anak usahanya dapat fasilitas kredit US$44,8 juta dari Bank Mandiri
JAKARTA. PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) dan salah satu anak usahanya yaitu PT Triguna Internusa Pratama (TIP), telah menandatangani fasilitas kredit dari PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) dengan nilai lebih dari US$44,8 juta.
Yuni Pattinasarani, Corporate Secretary RAJA, menyampaikan terdapat 2 fasilitas kredit yang diterima dari BMRI. Rinciannya terdiri atas fasilitas term loan dengan limit maksimal US$25 juta dan fasilitas bank garansi dengan limit maksimal Rp60 miliar yang diterima oleh perseroan, serta fasilitas kredit investasi dengan limit maksimal US$19,8 juta yang diterima oleh TIP.
“Fasilitas kredit yang dipakai perseroan dari BMRI akan dipergunakan untuk kebutuhan investasi perseroan dan anak usaha perseroan,” ungkap Yuni, dalam keterangan resminya.
Sementara itu, fasilitas kredit yang diterima oleh TIP, akan digunakan untuk kebutuhan pendanaan proyek.
Menurut data idnfinancials.com, harga saham RAJA naik 205 poin atau 13,44% sejak awal tahun ini (year-to-date) ke level Rp1.730. Sedangkan dalam perdagangan setahun terakhir, harga saham perseroan meningkat 770 poin atau 80,21%. (KR)