AYAM - PT. Janu Putra Sejahtera Tbk

Rp 149

-4 (-2,61%)

JAKARTA - Kinerja saham PT Janu Putera Sejahtera Tbk (AYAM) melesat 54% setahun sejak debutnya di pasar modal pada 30 November 2023. Pada sesi awal transaksi saham Kamis pagi (28/11), harga saham emiten ini tercatat di level Rp154 per lembar.

Data dihimpun IDN Financials, Kamis (28/11), kinerja saham emiten ini merambat naik sejak IPO ini dipengaruhi pertumbuhan kinerja. Pada semester I 2024, laba bersih AYAM tercatat Rp6,54 miliar, naik dari Rp5,33 miliar di periode serupa tahun 2023. Kemarin (26/11), harga saham emiten ini ditutup pada level Rp153 per lembar, naik 53% dari sejak initial public offering (IPO) di level Rp100 per saham. Market capitalization (marketcap) emiten ini tercatat Rp616 miliar.

Pada saat IPO, emiten ini menawarkan 800 juta saham atau 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh perusahaan. Total dana yang dihimpun Rp80 miliar, yang dialokasikan untuk, Pembelian asset lahan di Desa Ngawis, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Rp40,63 miliar atau 53,65%, Pembelian aset lahan di Desa Tuksono, DIY senilai Rp15,52 miliar atau 20,5%, Pelunasan Utang Usaha Rp11,53 miliar atau 15,23%, dan Modal Kerja Rp8,03 miliar atau 10,60%. (LK)