Anak usaha BREN gandeng perusahaan teknologi SLB, tujuannya apa?
JAKARTA - PT Star Energy Geothermal, anak usaha PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN), mengumumkan kolaborasi dengan perusahaan teknologi energi global SLB untuk mengembangkan aset panas bumi.
Perjanjian ini menggabungkan keahlian Star Energy dalam pengembangan energi panas bumi, dengan pengalaman SLB selama puluhan tahun dalam mengembangkan dan mengindustrialisasi solusi teknologi energi.
“Dalam mengembangkan teknologi untuk industri panas bumi, kolaborasi dengan pelanggan sangat penting untuk berfokus pada situasi yang memiliki dampak ekonomi paling signifikan,” ujar Irlan Amir, Vice President Renewables and Energy Efficiency SLB.
Ia menambahkan, kemitraan ini bertujuan mengurangi risiko dan meningkatkan efisiensi proyek melalui inovasi teknologi.
Sebelumnya, SLB telah bermitra dengan Star Energy Geothermal untuk mengembangkan solusi teknologi seperti penempatan sumur yang optimal dan pemanfaatan kecerdasan buatan (AI) dalam pengeboran sumur panas bumi. Dengan perjanjian baru ini, fokus utama akan diarahkan pada teknologi karakterisasi bawah permukaan, pengeboran, dan produksi aset panas bumi.
“Visi kami adalah menjadi salah satu perusahaan panas bumi terbesar di dunia,” kata Hendra Soetjipto Tan, Direktur Utama BREN sekaligus CEO Star Energy Geothermal.
Menurutnya, saat ini Star Energy mengelola kapasitas listrik panas bumi sebesar 886 MW dan sedang memperluas upaya strategisnya dalam mendukung transisi energi. Dengan demikian, penggunaan teknologi canggih dari SLB diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas operasional secara signifikan. (DK)