SMAR - PT. Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk

Rp 3.430

+10 (+0,29%)

JAKARTA – PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk (SMAR) membukukan laba bersih Rp1,27 triliun pada 2024, meningkat 39,3% year-on-year (yoy) atau dari Rp917,8 miliar pada 2023.

Pertumbuhan laba SMAR pada 2024 didorong oleh kinerja penjualan bersih, yang meningkat 18,49% yoy menjadi Rp78,83 triliun di 2024. Sebelumnya, penjualan bersih pada 2023 hanya sebesar Rp66,53 triliun.

Penjualan domestik masih jadi kontributor utama, dengan perolehan Rp45,71 triliun. Sedangkan sisanya Rp33,11 triliun merupakan penjualan ekspor.

Di sisi lain, beban pokok penjualan SMAR pada 2024 naik menjadi Rp70,82 triliun. Sementara di tahun sebelumnya hanya Rp59,76 triliun.

Hingga pukul 15.34 WIB perdagangan hari (3/3) hari ini, harga saham SMAR stagnan di level Rp3.420 per lembar. Sedangkan sejak awal tahun ini, harga saham emiten milik Grup Sinarmas ini telah turun 4,47% atau 160 poin. (DH/KR)