GIAA - PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk

Rp 40

-1 (-2,00%)

JAKARTA - Menjelang musim Lebaran 2025, PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dan anak perusahaannya, PT Citilink Indonesia, menyiapkan 1,9 juta kursi. Ini adalah kapasitas terbesar yang pernah disediakan dalam tiga tahun terakhir.

Dari total kapasitas, 1,03 juta kursi berasal 5.710 penerbangan Garuda Indonesia, sisanya 903 ribu kursi dari 5.196 penerbangan Citilink.

Demi memenuhi kebutuhan rute dengan permintaan tinggi, GIAA juga menambah 341 penerbangan, yang terdiri atas 315 penerbangan Garuda Indonesia dan 26 penerbangan Citilink.

Ade R. Susardi, Direktur Niaga Garuda Indonesia, menegaskan bahwa upaya ini sejalan dengan meningkatkan kebutuhan masyarakat, terhadap moda transportasi udara yang nyaman selama Lebaran.

"Idulfitri adalah momen spesial bagi masyarakat untuk berkumpul dengan keluarga. Kami berkomitmen memastikan ketersediaan aksesibilitas udara yang optimal sepanjang periode libur Lebaran 2025," ujar Ade di Kementerian BUMN, Kamis (6/3). (EF/KR)