Anak usaha CUAN terus beli saham PTRO

JAKARTA – PT Kreasi Jasa Persada (KJP) kembali membeli 8,27 juta lembar saham PT Petrosea Tbk (PTRO) di harga Rp3.263,46 per lembar, pada 10 dan 11 Maret 2025.
Anto Broto, Sekretaris Perusahaan PTRO, menjelaskan bahwa transaksi ini bertujuan untuk investasi, dengan kepemilikan saham secara langsung.
Dengan transaksi terbaru ini, porsi saham KJP di PTRO meningkat jadi 4,28 miliar lembar atau setara 42,476%. Sebelumnya, KJP memiliki 4,27 miliar lembar atau 42,394% saham.
Sebelumnya, pada 7 Maret 2025, KJP telah membeli sebanyak 48,54 juta saham PTRO di harga Rp3.306,84 per lembar.
Tak hanya itu, anak usaha PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) ini, juga telah mengakumulasi 39,71 juta lembar saham PTRO pada 4 dan 5 Maret 2025, dengan harga Rp3.030,66 per lembar.
Pada perdagangan hari ini, harga saham PTRO naik 0,65% ke Rp3.100 hingga pukul 11.35 WIB. (EF/KR)