Dua Samudera tambah saham TEBE Rp47 miliar

JAKARTA - PT Dua Samudera Perkasa (DSP), menambah kepemilikan sahamnya di PT Dana Brata Luhur Tbk (TEBE), lewat transaksi senilai Rp47 miliar, pada 13 Maret 2025.
DSP membeli tambahan saham TEBE dari PT Robust Buana Tunggal (RBT), yang melepas 92,02 juta lembar atau setara 7,32% saham. Pembelian berlangsung pada harga Rp500 per lembar.
Ayu Yusman, Corporate Secretary TEBE, menyatakan bahwa DSP memiliki sebanyak 409,11 juta lembar atau setara 31,84% saham TEBE.
“Tujuan transaksi DSP adalah untuk investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” ujar Ayu dalam pernyataannya, dikutip Selasa (18/3).
Usai transaksi kemarin, susunan pemegang saham TEBE terdiri atas PT Prima Mineral Utama (39,31%), Lim Oi Wah (8,31%), Dua Samudera Perkasa (31,84%), dan masyarakat (20,54%).
Sementara, pada perdagangan Selasa (18/3), harga saham TEBE turun 6,25% ke level Rp750, hingga pukul 14.45 WIB. Dalam sepekan, harga sahamnya naik 26.89%. (EF/KR)