Boy Thohir borong 3,65 juta saham AADI usai IHSG ambruk

JAKARTA. Konglomerat dari sektor energi, Garibaldi Thohir kembali mengakumulasi saham PT Adaro Andalan Indonesia Tbk (AADI), setelah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terkoreksi lebih dari 3%.
Pemilik Grup Adaro yang dikenal dengan nama Boy Thohir itu, memborong 3,65 juta lembar saham AADI pada Rabu (19/3) kemarin.
Pembelian berlangsung dalam 9 kali transaksi, dengan harga rata-rata 6.793,96. Total dana yang dikeluarkan oleh Boy Thohir dalam transaksi ini diperkirakan mencapai Rp24,8 miliar.
Direktur Utama AADI, Julius Aslan, menyampaikan transaksi itu dilakukan oleh Boy Thohir dalam rangka investasi. Seluruh saham itu, kata Julius, dimiliki secara langsung oleh Boy Thohir.
Perlu diketahui, Boy Thohir bersama PT Adaro Strategic saat ini masih menjadi pemegang saham pengendali AADI. Keduanya berkomitmen tidak akan melepas pengendalian saham AADI, setidaknya hingga 1 tahun sejak tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 5 Desember 2024 lalu.
Harga saham AADI pada perdagangan Rabu kemarin menguat 7,48% ke level Rp6.825 per lembar. Namun sejak IPO, harga sahamnya turun 14,42%.
Seperti diberitakan IDNFinancials.com sebelumnya, IHSG sempat ditutup melemah 3,84% pada perdagangan Selasa (18/3) kemarin, menuju level terendahnya sejak 2021. (KR/VA)