ELSA - PT. Elnusa Tbk

Rp 394

+14 (+4,00%)

JAKARTA - PT Elnusa Tbk (ELSA) mencatat kenaikan laba bersih 42% year-on-year (yoy) pada 2024, menjadi sebesar Rp713,67 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan terbarunya, pertumbuhan laba bersih ELSA sejalan dengan kinerja pendapatannya yang mencapai Rp13,39 triliun, naik 7% dari tahun sebelumnya.

Pendapatan usaha ELSA berasal dari 3 lini bisnis utama, yaitu penjualan barang dan jasa distribusi logistik serta energi sebesar 51%, jasa hulu migas terintegrasi 38%, serta jasa penunjang migas 11%.

Stanley, Direktur Keuangan ELSA, mengatakan peningkatan kinerja mencerminkan keberhasilan strategi optimalisasi operasional dan efisiensi. Strategi ini, kata Stanley, diterapkan secara konsisten oleh perusahaan, sehingga berkontribusi positif dalam memperkuat fundamental bisnis.

Pada lini jasa hulu migas terintegrasi, lanjut Stanley, pertumbuhan signifikan didukung oleh lini bisnis Geoscience & Reservoir Services (GRS), yang melonjak 85%. Sementara pendapatan dari lini bisnis Engineering, Procurement, Construction, Operation & Maintenance (EPCOM) tumbuh 33%.

''Pencapaian yang telah diraih perusahaan mencerminkan ketahanan bisnis perusahaan, kemampuan melewati berbagai tantangan dinamika, mengoptimalkan aset yang dimiliki, serta memperluas layanan,” ujar Stanley.

Menurut data IDNFinancials.com total aset ELSA naik 10,69% pada 2024 menjadi Rp10.6 triliun. (DH/KR)