TLDN - PT. Teladan Prima Agro Tbk

Rp 520

-5 (-0,96%)

JAKARTA - PT Teladan Prima Agro Tbk (TLDN) mencatat meraup laba bersih Rp825,59 miliar, naik 82,7% year-on-year (yoy). Tahun sebelumnya, laba bersih perseroan hanya Rp451,79 miliar.

Dari sisi top-line, TLDN membukukan pendapatan Rp4,21 triliun, tumbuh atau 5,1%.

Peningkatan ini didorong oleh kenaikan harga jual rata-rata Crude Palm Oil (CPO) dan Palm Kernel (PK), serta efisiensi biaya produksi.

Harga jual rata-rata CPO pada 2024 naik 11,6% menjadi Rp12.230 per kilogram, sementara harga PK melonjak 56,3% menjadi Rp6.782 per kilogram.

Meskipun volume penjualan CPO dan PK masing-masing turun 8,5% dan 27,3%, kenaikan harga berhasil menjaga kinerja keuangan TLDN tetap positif.

Sebanyak Rp3,85 triliun dari total pendapatan TLDN pada 2024 berasal dari CPO. Sisanya Rp271,77 miliar berasal dari PK.

“Kenaikan harga rata-rata CPO dan PK mampu mengompensasi penurunan volume penjualan, sehingga kinerja keuangan TLDN tetap positif,” kata Direktur Utama TLDN, Wishnu Wardhana, dalam siaran pers, Minggu (23/3) lalu. (DK/KR)