ENRG akan gelar buyback saham dengan anggaran US$12 juta
19 Dec 2024 06:27
PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), perusahaan migas milik Grup Bakrie, akan menggelar pembelian kembali (buyback) saham dengan anggaran sebesar US$12 juta.
19 Dec 2024 06:27
PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), perusahaan migas milik Grup Bakrie, akan menggelar pembelian kembali (buyback) saham dengan anggaran sebesar US$12 juta.
13 Dec 2024 17:07
Kamis (5/12), Amir Sunarko belanja sekitar 332,44 juta saham PT SLJ Global Tbk (SULI) melalui PT Binaartha Sekuritas. Investor individu terbaru ini pun langsung mendapuk kendali atas 5,61% saham di perusahaan kehutanan dan perkayuan tersebut.
06 Dec 2024 17:49
Jumat (6/12), volume beli asing berada di angka 2,76 miliar lembar sedangkan volume jual 2,81 miliar lembar. Perbedaan tipis antara dua transaksi ini membuat net foreign kali ini ini ditutup di -45,38 juta lembar.
04 Dec 2024 12:25
Jumat (29/11), PT Maybank Sekuritas Indonesia mengklaim kepemilikan lebih dari 1,68 miliar saham PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI). Melalui transaksi tersebut, investor ini pun langsung menjadi pemegang 8,6% saham yang baru di perusahaan pengembang properti ini. Sementara itu, investor ASRI lainnya, PT Manunggal Prime Development malahan melepas 1,12 miliar saham, dengan porsi saham yang merosot dari 26,81% ke 21,08%.
28 Nov 2024 19:31
Kamis (28/11), transaksi beli saham oleh investor asing menghasilkan volume beli asing di 4,39 miliar lembar. Sementara itu, volume jual asing berada di angka 4,13 miliar lembar. Alhasil, net foreign surplus dan ditutup di 254,17 juta lembar. Adapun saham yang dibeli paling banyak adalah milik perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) yang dibeli 2,67 miliar lembar dengan volume bersih 314,80 juta lembar.
26 Nov 2024 13:58
Kamis (21/11), sebanyak 5,91 miliar saham PT Bank Sinarmas Tbk (BSIM) ditambahkan ke portofolio investor PT Sinar Mas Multiartha Tbk. Investor ini tadinya sudah mengendalikan hampir 30% saham BSIM, naum belanja terbaru via PT Sinarmas Sekuritas ini membuat porsi sahamnya meroket ke hampir 60%, sekaligus menjadikan investor tersebut pemegang saham pengendali. Di sisi lain, PT Sinar Mas Cakrawala justru membeli tambahan saham PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) sebanyak 3,67 juta lembar.
12 Nov 2024 16:17
Pada Senin (11/11), transaksi beli saham oleh para investor asing mengalami peningkatan dan berakhir di angka 4,53 miliar lembar. Adapun volume jual asingnya adalah 3,90 miliar lembar sehingga net foreign surplus di 633,44 juta lembar.
02 Nov 2024 08:03
Belanja saham PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) sebanyak 424,80 juta lembar oleh PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk membuka petunjuk pasar, pada Rabu (30/10). Lewat transaksi ini, investor tersebut berhasil menambah kendalinya di emiten yang bergerak dalam bidang eksplorasi dan perdagangan minyak dan gas ini dari 14,41% ke 16,12%.
28 Oct 2024 12:49
PT EMP Energi Jaya (EEJ), anak usaha PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), merampungkan akuisisi 51% kepemilikan Blok KKS Sengkang, Sulawesi Selatan, pekan lalu (25/10).
25 Oct 2024 10:39
Pada Rabu (23/10), volume jual asing meningkat hingga 4,70 miliar lembar. Sementara itu, volume beli asingnya berada di angka 4,70 miliar lembar sehingga volume bersih asing ditutup di -98,99 juta lembar. Saham yang kemudian dijual paling banyak adalah milik perusahaan jasa kontraktor pertambangan umum PT Darma Henwa Tbk (DEWA), yaitu sekitar 233,36 juta lembar, dengan volume bersih -145,79 juta lembar.