Berita Terbaru

Iwa Sukresno tambah 17 juta saham di Arkadia Digital Media (DIGI)

10 Oct 2024 16:03

Pemegang saham individu Iwa Sukresno Karunia memperkuat kendalinya di PT Arkadia Digital Media Tbk (DIGI) dengan menambah 17,40 juta lembar saham, Selasa (8/10). Sebelumnya, ia telah mengendalikan lebih dari 25% saham di emiten yang mengelola beberapa platform media digital dan pembuatan konten ini, tapi porsi sahamnya kini naik menjadi 27,05%. Investor lainnya, Suwantara Gotama, juga menambah saham sebanyak 97 ribu lembar di PT Mitrabahtera Segara Sejati Tbk (MBSS), sebuah perusahaan pelayaran yang berfokus pada batu bara.

Iwa Sukresno tambah 17 juta saham di Arkadia Digital Media (DIGI)

Aladin Global caplok 5,84 miliar saham Bank Aladin Syariah (BANK)

09 Oct 2024 12:14

Jumat (4/10), PT Aladin Global Ventures mencaplok saham PT Bank Aladin Syariah Tbk (BANK) dengan volume fantastis, mencapai 5,84 miliar lembar. Investor ini tadinya memegang 11,06% saham, namun belanja terbarunya via PT Pacific Sekuritas Indonesia ini membuat porsi sahamnya meroket hingga 50,62%. Aladin Global pun kini menjadi pemegang saham pengendali di bank syariah berbasis digital tersebut.

Aladin Global caplok 5,84 miliar saham Bank Aladin Syariah (BANK)

Global Mediacom lepas 80 juta lebih saham Media Nusantara Citra (MNCN)

07 Oct 2024 19:21

Kamis (3/10), sebanyak 80,52 juta saham PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) dilepas oleh pengendalinya, PT Global Mediacom Tbk. Kedua emiten tersebut sama-sama merupakan bagian dari MNC Group di bidang media. Global Mediacom sendiri tadinya memegang kendali atas 40,24% MNCN, tapi penjualan terakhir ini membuat porsi sahamnya turun ke 39,7%. Transaksi ini dilakukan melalui PT KB Valbury Sekuritas.

Global Mediacom lepas 80 juta lebih saham Media Nusantara Citra (MNCN)

Low Tuck Kwong tambah 1,5 miliar saham Bayan Resources (BYAN)

04 Oct 2024 11:10

Presiden direktur dan pendiri PT Bayan Resources Tbk (BYAN), Low Tuck Kwong, menambah lebih dari 1,5 milair saham di emiten pertambangan batu bara tersebut, pada Senin (30/9). Ia sebelumnya memegang kendali atas 35% saham BYAN, tapi porsi sahamnya kini melonjak hingga 40,16%. Transaksi pembelian saham ini ia lakukan melalui BUT Deutsche Bank AG dan PT Maybank Sekuritas Indonesia.

Low Tuck Kwong tambah 1,5 miliar saham Bayan Resources (BYAN)

KB Valbury Sekuritas tanam 3,23 miliar saham di Astrindo Nusantara (BIPI)

07 Aug 2024 16:02

Senin (5/8), PT KB Valbury Sekuritas menanam saham baru di perusahaan infrastruktur energi terintegrasi PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI). Sebanyak 3,23 miliar lembar saham BIPI diborong investor ini, dengan total kepemilikan saham sebesar 5,07%. Tidak hanya itu, PT KB Valbury Sekuritas juga membeli tambahan saham di perusahaan tanker migas PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL), sebanyak 250 juta lembar. Porsi sahamnya lalu naik dari 5,74% ke 7,51%.

KB Valbury Sekuritas tanam 3,23 miliar saham di Astrindo Nusantara (BIPI)

Tambah 1,35 miliar saham, Sabana Prawira Widjaja kini kendalikan 82,94% saham Campina (CAMP)

30 Jul 2024 17:35

Sabana Prawira Widjaja semakin mengokohkan kendalinya di emiten produsen es krim PT Campina Ice Cream Industry Tbk (CAMP), Selasa (26/7). Investor ini menambah saham sebanyak 1,35 miliar saham, sehingga total saham yang dimiliki mencapai 4,88 miliar lembar. Sabana sendiri kini mengendalikan sekitar 82,94% saham.

Tambah 1,35 miliar saham, Sabana Prawira Widjaja kini kendalikan 82,94% saham Campina (CAMP)