Berita Terbaru

HSBC Bank ambil alih 224 juta saham Apexindo Pratama (APEX)

22 Jul 2024 17:15

Selasa (16/7), investor asing HSBC Bank Plc mengambil alih 224,77 juta saham PT Apexindo Pratama Duta Tbk (APEX) dengan berpartisipasi dalam aksi korporasi private placement. Melalui PT Bank HSBC Indonesia, investor ini langsung menjadi pemegang 6,34% saham di emiten yang bergerak dalam bidang jasa pengeboran darat dan lepas pantai untuk minyak dan gas, panas bumi, dan industri gas metana tersebut. Selain itu, imbas private placement yang dilakukan APEX membuat dua investor besarnya mengalamil penurunan porsi saham, meski volume saham yang dipegang tidak berubah. Pertama, PT Aserra Capital, pengendali 1,89 miliar saham, tadinya mengendalikan 64,69% saham, namun kini hanya sekitar 53,51% saja. Selain itu, pemilik 220,76 juta saham, investor asing Augusta Investments I Pte Ltd, mencatat penurunan porsi saham dari 7.53% ke 6,23%.

HSBC Bank ambil alih 224 juta saham Apexindo Pratama (APEX)

Porsi saham Hillcon Equity di Hillcon (HILL) jadi dobel

22 May 2024 15:18

Jumat (17/5), PT Hillcon Equity Management menambah porsi sahamnya di perusahaan holding pertambangan PT Hillcon Tbk (HILL) hingga dua kali lipat. Tadinya, Hillcon Equity hanya mengendalikan sekitar 33,04% saham, namun investor ini menambah saham sebanyak 851,38 juta lembar sehingga porsi sahamnya naik hingga 61,92%. Transaksi ini dilakukan sang investor melalui tiga sekuritas berbeda: PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk, BUT Deutsche Bank AG, dan PT CGS International Sekuritas Indonesia.

Porsi saham Hillcon Equity di Hillcon (HILL) jadi dobel